.mobile .content-outer, .mobile .main-outer , .mobile .post-outer { margin: 0pt auto; }

Wednesday, June 13, 2018

RPP Mengklasifikasi Teks Cerita Fabel

RPP Mengklasifikasi Teks Cerita Fabel
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
SatuanPendidikan              : SMP
Mata Pelajaran                    : Bahasa Indonesia
Kelas/Semester                  : VIII/1
Materi Pokok                       : Mengklasifikasi Teks Cerita Fabel
Tema                                        : Kehidupan Fauna
Subtema                                 :
Alokasi Waktu                      : 4 x 40 menit (2 x Tatap Muka)


  1. Kompetensi Inti
    1. Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.
    2. Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (toleransi, gotong-royong), santun, percaya diri dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya.
    3. Memahami dan menerapkan pengetahuan (faktual, konseptual, dan procedural) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan teknologi, seni budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata.
    4. Mengolah, menyaji, dan menalar dalam ranah kongkret (menggunakan, mengurai, merangkai, memodivikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/ teori.
  2. Kompetensi Dasar dan Indikator
    • Menghargai dan mensyukuri keberadaan bahasa Indonesia sebagai anugerah Tuhan yang Maha Esa sebagai sarana menyajikan informasi lisan dan tulis.
    • Memiliki perilaku tanggung jawab dan percaya diri.
3.3       Mengklasifikasi teks cerita fable baik melalui lisan maupun tulisan baik melalui lisan maupun tulisan.
Indikator:
  • Membedakan struktur teks cerita fable dangan teks lainnya.
  • Membedakan teks cerita fabel dengan teks lainnya.
4.3       Menelaah dan merevisi teks cerita fable sesuai dengan struktur dan kaidah teks baik secara lisan maupun tulisan.
Indikator
  • Memperbaiki kesalahan penggunaan huruf kapital teks cerita fabel
  • Memperbaiki kesalahan penggunaan kata depan di dan awalan di-

  1. Tujuan Pembelajaran
Pertemuan 1
  1. Melalui membaca teks/struktur teks cerita fabel, peserta didik dapat membedakan teks cerita fable dilihat dari jenis karangan dengan tanggung jawab dan percaya diri.
  2. Melalui membaca teks cerita fabel, peserta didik dapat membedakan teks cerita fabel dilihat dari struktur teks secara tanggung jawab dan percaya diri.

Pertemuan 2
  1. Setelah mengamati cerita fabel, peserta didik dapat memperbaiki kesalahan penggunaan huruf kapital teks cerita fabel dengan tanggung jawab dan percaya diri.
  2. Setelah mengamati cerita fabel, peserta didik dapat memperbaiki kesalahan penggunaan kata depan did an awalan di- teks cerita fabel dengan tanggung jawab dan percaya diri.
  3. Materi Pembelajaran
  • Teks fabel dan cerpen
  • Struktur teks cerita fabel dengan teks lainnya
  • Penggunaan huruf kapital
  • Penggunaan kata depan di dan awalan di-

  1. Metode Pembelajaran
Metode discovery learning, diskusi,  tanya jawab, penugasan,  dan presentasi.

  1. Media
    1. Teks cerita fabel
    2. Teks cerpen

  1. Sumber Belajar
    1. Buku Siswa
    2. LKS
    3. EyD

  1. Langkah-langkah Pembelajaran
  2. Pertemuan Pertama
    1. Kegiatan Pendahuluan 10 menit
      • Siswa menrespon salam dan pertanyaan dari guru berhubungan dengan kondisi dan pembelajaran sebelumnya
      • Siswa menerima informasi tentang keterkaitan pembelajaran sebelumnya dengan pembelajaran yang akan dilaksanakan.
      • Siswa menerima informasi kompetensi, meteri, tujuan, manfaat, dan langkah pembelajaran yang akan dilaksanakan
      • Untuk menarik minat dan menggugah kesadaran siswa agar mencintai lingkungan hidup siswa membaca teks fabel  yang berjudul “Landak yang Kesepian” (buku siswa hlm. 22-23) dan cerita rakyat berjudul “Malin Kundang.”


  1. Kegiatan Inti 60 menit
    • Untuk membangun konteks pembelajaran, dengan sikap tanggung jawab, siswa mengamati teks cerita fabel (buku siswa hlm. 22-23) dan cerpen.
    • Siswa menanyakan hal-hal yang berkaitan dengan struktur teks cerita fabel dan cerpen.
    • Siswa berbagi dalam beberapa kelompok yang beranggotakan 3-4 siswa.
    • Siswa mengumpulkan data tentang struktur teks cerita fabel dan cerpen dalam diskusi kelompok.
    • Dalam kerja kelompok, siswa dapat menentukan jenis karangan berdasarkan struktur teks dengan penuh tanggung jawab.
    • Siswa, perwakilan kelompok, dapat mempresentasikan hasil diskusi dengan percaya diri.
    • Kelompok lain menanggapi dengan responsif dan santun.


  1. Kegiatan Penutup 10 menit
    • Dengan sikap tanggung jawab dan percaya diri, siswa bersama guru menyimpulkan pembelajaran
    • Bersama guru, siswa mengidentifikasi hambatan-hambatan yang dialami saat memahami struktur teks cerita fabel dan cerpen.
    • Siswa mendengarkan umpan balik dan penguatan dari guru atas pernyataan mereka tentang hambatan dalam memahami struktur teks cerita fabel dan cerpen.
    • Siswa menyimak informasi mengenai rencana tindak lanjut pembelajaran


  1. Pertemuan Kedua
    1. Kegiatan Pendahuluan 10 menit
1)  Siswa merespon  salam dan pertanyaan dari guru berhubungan dengan kondisi dan pembelajaran sebelumnya
  • Siswa menerima informasi tentang keterkaitan pembelajaran sebelumnya dengan pembelajaran yang akan dilaksanakan.
  • Siswa menerima informasi kompetensi, meteri, tujuan, manfaat, dan langkah pembelajaran yang akan dilaksanakan
  1. Kegiatan Inti 60 menit
  • Siswa memahami teks cerita fabel pada buku sisiwa halaman 22-23.
  • Siswa menanyakan tentang kesalahan penulisan huruf kapital dalam teks cerita fabel.
  • Siswa berbagi dalam beberapa kelompok (yang berbeda dengan kelompok pada pertemuan pertama).
  • Siswa berbagi tugas dalam menyelesaikan tugas kelompok.
  • Siswa mengumpulkan data berupa kata-kata yang salah penulisan huruf kapital yang terdapat dalam teks cerita fabel.
  • Siswa mengumpulkan data berupa kata-kata yang salah penulisan penulisan kata depan di dan awalan di-, yang terdapat dalam teks cerita fabel.
  • Siswa mengolah data dengan memperbaiki kata-kata yang salah dalam menuliskan huruf kapital dengan percaya diri.
  • Siswa mengolah data dengan memperbaiki kata-kata yang salah dalam menuliskan kata depan di dan awalan di- dengan percaya diri.
  • Siswa dalam kelompok memeriksa kembali hasil pekerjaan yang akan dipresentasikan.
  • Siswa perwakilan kelompok mempresentasikan hasil diskusi di depan kelas/ ditempel di dinding yang telah disediakan.
  • Kelompok lain mengoreksi/ memberikan tanggapan dengan jujur dan santun.

  1. Kegiatan Penutup 10 menit
    • Siswa bersama guru menyimpulkan pembelajaran
    • Bersama guru, siswa mengidentifikasi hambatan-hambatan yang dialami saat memahami struktur teks cerita fabel.
    • Siswa mendengarkan umpan balik dan penguatan dari guru atas pernyataan mereka tentang hambatan dalam memahami struktur teks cerita fabel.
    • Siswa menyimak informasi mengenai rencana kegiatan pembelajaran untuk pertemuan berikutnya.




  1. Penilaian
    1. Penilaian Sikap
      1. Teknik : Pengamatan sikap
      2. Bentuk : Lembar pengamatan
      3. Instrumen

No. Nama Siswa Tanggung jawab Percaya diri Kerjasama Santun
1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
1.
2.
3.
….

Rubrik penilaian sikap
Rubrik Skor
sama sekali tidak menunjukkan usaha sungguh-sungguh  dalam melakukan kegiatan 1
menunjukkan sudah ada  usaha sungguh-sungguh  dalam melakukan kegiatan tetapi masih sedikit dan belum ajeg/konsisten 2
menunjukkan ada  usaha sungguh-sungguh  dalam melakukan kegiatan yang  cukup sering dan mulai ajeg/konsisten 3
menunjukkan adanya  usaha sungguh-sungguh  dalam melakukan kegiatan secara terus-menerus dan ajeg/konsisten 4

Norma penilaian sikap

Nilai = Skor Perolehan X 100
Skor Maksimal

Nilai Konversi = Nilai X 4
100

Kategori Nilai dapat dilihat pada table konversi nilai sikap (K, C, B, SB)

  1. Penilaian Pengetahuan
    1. Teknik : tes tertulis
    2. Bentuk : uraian

  1. Instrument
  • Sebutkan 2 perbedaan antara struktur teks cerita fabel dangan cerpen!
  • Apa perbedaan teks cerita fabel dengan teks cerpen?
  • Sebutkan 4 kata yang salah dalam penulisan huruf capital, lalu perbaikilah sesui menurut ejaan yang benar!
  • Sebutkan 4 kata yang salah dalam penulisan kata depan di dan awalan di-, lalu perbaikilah menurut ejaan yang benar!

Pedoman Penskoran
No. Skor Skor
1.
2.
0 – 2
0 – 2
0 – 3
0 – 3
2
2
3
3
Jumlah 10

 Jakarta, 21 Mei  2014
Guru Mata pelajaran


No comments:

Post a Comment